Pernah nggak sih kamu merasa kesal dengan hp yang tampilannya keren tapi
performanya kurang memuaskan? Atau mungkin sebaliknya, hp kamu memiliki
performa yang oke tapi tampilannya kurang menarik? Jangan khawatir, karena
sekarang kamu bisa mendapatkan keduanya sekaligus di Samsung Galaxy A34!
Sebagai Samsung Awesome, smartphone satu ini hadir dengan desain yang simpel
nan elegan dengan performa maksimal. Penasaran? Yuk, cari tau lebih banyak!
Desain Simpel Nan Stylish
Samsung Galaxy A34 hadir dengan dengan desain yang simpel dan tampilan glastic
elegan. Jadi, cocok banget buat kamu yang ingin tampil stylish setiap saat. Body
smartphone juga terasa nyaman digenggam. Jadi, bakal bikin kamu betah berlama-
lama.
Soal desain kamera, Samsung Galaxy A34 hadir dengan tampilan yang berbeda dari
generasi sebelumnya. Kamu nggak akan nemuin area tonjolan khusus atau camera
island di bagian kameranya. Minimalis dan menawan!
Pada bagian layar, kamu makin puas karena bisa nonton film atau series kesukaan di
panel Super AMOLED 6,6 inci dengan resolusi Full HD Plus, refresh rate 120 Hz,
aspect ratio 19,5:9. Tingkat kecerahan maksimumnya juga mencapai 1.000 nits. Mata
dibuat terpana, nih!
Selain memiliki body yang minimalis dan elegan, pada bagian bezel didesain lebih kecil
dibanding pendahulunya, jadi makin seragam dan menarik. Bagian sisi smartphone
didesain melengkung agar nyaman digenggam. Dimensi keseluruhannya
161.3×78.1×8.2 mm dengan berat 199 gram. Bodinya memiliki sertifikasi IP67 untuk
ketahanan terhadap air dan debu yang kuat.
Kamu bisa menemukan empat varian warna Samsung Galaxy A34. Ada Awesome
Lime, Awesome Silver, Awesome Violet, dan terakhir yaitu Awesome Graphite. Warna
ini menggunakan finishing doff yang sedikit mengkilap di tiap sisinya. Jadi makin stylish,
deh pakai Samsung Awesome!
Performa yang Awesome!
Samsung Galaxy A34 bakal bikin kamu betah seharian karena konektivitas 5G yang
super cepat! Nggak cuma memiliki jaringan yang lebih cepat dan stabil, Samsung
Galaxy A34 juga dilengkapi dengan One UI 5.1 terbaru dan Android 13 di bawahnya.
Kamu bisa nikmati pembaruan OS hingga empat generasi dan pembaruan keamanan
selama lima tahun.
Kalau ditanya tentang performa, Samsung Galaxy A34 mengandalkan Mediatek
Dimensity 1080 (6 nm) sebagai chipset 5G. CPU octa-core yang terdiri dari dua core
besar Cortex-A78 dan enam core kecil Cortex-A55, berpadu GPU Mali-G68 MC4 bikin
performanya mumpuni banget.
Uji benchmark pun membuktikan bahwa Galaxy A34 5G punya performa yang nggak
kalah dengan smartphone lain. Dalam Geekbench 6, nilai single-core mencapai 802
poin dan multi-core mencapai 2.487 poin. Sedangkan di PCMark Work 3.0,
performance score mencapai 11.495 poin. Juara nggak, nih?
Baterai yang Awet dan Fast Charging
Kapasitas baterai Samsung Galaxy A34 yaitu sebesar 5.000 mAh. Ini juga bikin kamu
nggak perlu khawatir lagi soal baterai boros. Dukungan fast charging 25 watt-nya juga
bikin Samsung Galaxy A34 ngebut banget. Hanya dalam waktu 30 menit, baterai sudah
terisi 50 persen. Secepat kilat! Nggak ketinggalan, Samsung Awesome juga dilengkapi
dengan Adaptive Battery yang mengoptimalkan daya tahan baterai berdasarkan
penggunaanmu.
Penyimpanan Lega dengan RAM Virtual
Jangan lupa juga tentang fitur RAM Plus-nya yang memungkinkan kamu menambah
RAM virtual hingga 8GB. Kamu bisa nonaktifkan fitur ini ketika ruang penyimpanan
mulai menipis. Cocok, nih buat yang suka foto-foto atau video untuk kebutuhan ngonten
karena ruang penyimpanannya lebih lega.
Samsung Awesome menjadi pilihan yang tepat kalau kamu ingin mencari smartphone
dengan desain stylish dan minimalis, namun performanya tetap maksimal. Dengan
sejumlah keunggulan yang dimilikinya, Samsung Galaxy A34 bakal ngasih pengalaman
yang awesome buat kamu!